Minggu, 25 Oktober 2020

Kilas balik

 

Beberapa bulan yang lalu, aku memutuskan menghapus akun Facebook. Akun yang sudah lebih dari 10 tahun menjadi tempat sampa itu, hampir 3 tahun tidak aku isi dengan postingan baru. Dan sudah lama pula laman berlogo biru itu tidak aku tengok, bahkan untuk sekedar melihat-lihat. Jadi, kufikir sebaiknya diarsipkan saja.

Awalnya, aku membongkar file lama untuk mencari bahan tulisan. Namun ternyata aku malah terdampar pada dinding racauan. Tidak kusangka, ada banyak harta karun tersembunyi di arsip Facebookku. Walau postinganku di awal, adalah hal-hal yang tidak mengarik. Ternyata, aku dulu sebegitu recehnya. Mengepost hal-hal tidak penting. Tepat sekali aku menutup akun itu.

Tetapi, ada juga tulisan-tulisan yang cukup menarik untuk disimak. Puisi-puisi pendek, cerita-cerita seru, ringkasan pekerjaanku. Dan yang paling aku sukai adalah cerita tentang sulungku. Mulai dari celoteh-celotehnya, hingga tingkah-tingkah lucunya. Dulu aku rajin sekali menuliskan beragam hal tentangnya, beserta foto-foto menggemaskan yang membuatku bernostalgia.

Kilas balik itu ternyata cukup menyenangkan. Membuatku menyadari betapa jauh jalan yang telah kami tempuh. Kilas baik ini juga membuatku tersadar, begitu banyak perubahan yang terjadi pada diriku. Mulai dari pemahaman, cara bertutur dan berbicara, juga cara menghadapi masalah.

Mudah-mudahan, pelesir singkatku menengok masa lalu membuatku belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Serta menjadi pengingat agar aku tidak melakukan kembali kesalahan-kesalahan yang dulu.

#30dwcjilid26

#squad5

#IWQ_1

#DAY7

Tidak ada komentar:

Posting Komentar